MACCANEWS- Pemilihan kepala desa secara serentak di kabupaten maros tahun 2018 tidak lama lagi akan dihelat, bakal Calon kepala desa sudah mulai bermunculan, dan diantara mereka banyak anak muda yang bersiap untuk membangun Kampung halamannya.
Abdul Kadir Salah satu bakal Calon kepala desa yang masih tergolong anak muda yang Siap memimpin desa Pattiro Deceng kecematan camba dengan membawa visi misi demi kemajuan Kampung Halamannya, Abdul Kadir juga adalah alumni teknik Unhas, dan pernah aktif diberbagai organisasi kampus dan kepemudaan di kabupaten maros.
Abdul Kadir mengatakan, bahwa anak muda adalah agen perubahan (agent of change), sehingga apabila mereka melihat peluang untuk mengantar masyarakat menjadi lebih baik, maka mereka wajib memperjuangkan terwujudnya perubahan itu.
“Sebagai anak muda yang lahir di desa tercinta ini, saya mohon izin mewakili teman-teman semua untuk berdiri selangkah di depan untuk bersama memperjuangkan perubahan desa Pattiro Deceng,” Ungkap Kadir yang Alumni Univisitas Hasanuddin.
Lanjut Kadir mengatakan bahwa Sistem pembanguna pedesaan negeri kita memberi banyak peluang bagi desa-desa untuk maju dan berkembang, sayang kalau kita anak muda dengan berbekal pengetahuan dan idealisme kita tidak berjuang membawa masyarakat kita menyongsong peluang demi Perubahan.
“Berbekal semua itu sdh semestinya pemuda kembali ke desa untuk berperan aktif dalam pembangunan sehinnga memberikan dampak positif bagi masyarakat, Dan pemudalah generasi penerus pembangunan yg memiliki mimpi dan cita-cita yang masih sangat luas dan tentu saja gerakanya masih progresif untuk Perubahan,” kata Abdul Kadir yang juga salah satu pemuda KNPI Camba. (*)