Bukan Klaim!! Warga Toraja Tak Mau Jauh Dari IYL-Cakka

oleh
oleh
Bukan Klaim!! Warga Toraja Tak Mau Jauh Dari IYL-Cakka

MACCANEWS– Kandidat boleh saja bermanuver untuk menarik simpati warga di Tana Toraja. Tapi jangan berharap banyak, karena pemilih di daerah ini sangat paham mana pasangan yang layak dan tidak layak dipilih.

Warga di dua kabupaten di Toraja, kini tahu tentang pemimpin yang layak menggantikan Syahrul Yasin Limpo. Dan sebagian mengarahkan dukungan ke Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka).

Mereka sadar, keberhasilan Syahrul Yasin Limpo selama ini, harus dilanjutkan oleh pemimpin yang tepat. Bukan yang piawai berbohong atau mereka yang hobi korupsi. Sebab jangan sampai kemajuan Sulsel, kembali mengalami kemunduran hanya karena salah menentukan pilihan.

Alasan dan fakta tersebut tergambar dari hasil sosialisasi tim dan relawan IYL-Cakka di pelosok di Toraja. Warga sangat mendambakan Ichsan Yasin Limpo melanjutkan kepemimpinan Syahrul.

Sekretaris Tim Relawan Rumah Kita Tana Toraja, Herman Belo menuturkan, pihaknya sangat rutin turun ke desa  untuk menemui masyarakat, sekaligus menyerap aspirasinya.

“Tim Rumah Kita Tana Toraja menggerakkan seluruh kekuatan untuk memenangkan pasangan IYL-Cakka di pilgub Sulsel 2018. Relawan juga intens melakukan pertemuan dengan kelompok masyarakat di berbagai desa,” ujar Herman Belo saat menemui sejumlah masyarakat di desa Bala Randanan, Mengkendek, Minggu, 15/4/2018.

Herman mengurai, setiap pertemuan dengan masyarakat, Tim Rumah Kita Tana Toraja mensosialisasikan program unggulan pasangan IYL-Cakka. Diantaranya, mendorong pendidikan berkualitas secara merata tanpa pungutan dengan menggelontorkan dana Rp 1,5 triliun setiap tahun, serta rumah produktif berbasis desa di semua kecamatan.

“Ini fakta yang kami dapatkan. Setiap warga yang kami datangi, mereka merespon positif program pasangan IYL-Cakka. Warga menilai semua program IYL-Cakka itu realistis dan akan diwujudkan jika IYL-Cakka menjadi gubernur dan wakil gubernur Sulsel,” urai Herman Belo.

Menurut dia, banyak warga Toraja sangat mengagumi IYL maupun Cakka. Selain dikenal masing-masing Bupati dua periode, keduanya juga sangat menghargai keberagaman. Dan tak kalah penting sangat memegang komitmen, atau bukan pembohong.

“Rekam jejak keduanya juga sangat bersih dari prilaku korupsi. Ini yang membuat kenapa IYL-Cakka mudah diterima,” tambahnya.

Ketua Tim Rumah Kita Tana Toraja, Jhoni Paulus menambahkan, baik tim maupun relawan akan terus bekerja secara massif untuk menggalang dukungan masyarakat untuk memenangkan Pilgub.

Sekalipun respon masyarakat sangat bagus untuk IYL-Cakka selama ini, namun pihaknya tidak ingin larut dan terlena. Apalagi masih ada waktu sekitar dua bulan lebih. Sehingga tetap harus bekerja keras, dan terus mendekati rakyat. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.