Kondisi Fisik Menunjang, IYL-Cakka Sasar Pelosok Selama Sepekan Lewat Darat

oleh
oleh
Kondisi Fisik Menunjang, IYL-Cakka Sasar Pelosok Selama Sepekan Lewat Darat

MACCANEWS– Kandidat gubernur dan wakil gubernur Sulsel memang harus ditunjang dengan kondisi fisik dan stamina yang kuat. Jika tidak, mereka akan setengah mati untuk berinteraksi langsung, apalagi mendengar keluh-kesah rakyat.

Pasalnya, tahapan kampanye yang tergolong panjang, serta luas wilayah Sulsel di 24 kabupaten/kota, membuat stamina kandidat akan banyak terkuras. Sakit-sakitan atau tak boleh lelah, tentu akan menjadi penghambat tersendiri.

Salah satu pasangan yang memiliki kondisi fisik yang kuat, yakni Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka). Betapa tidak, keduanya berbagi tugas menyasar sejumlah pelosok daerah di Sulsel selama sepekan berturut-turut. Mereka bahkan menembus berbagai wilayah melalui perjalanan darat. Bukan helicopter.

Ichsan Yasin Limpo misalnya, selain setiap saat melakukan serangkaian kegiatan di Makassar, juga mampu menjangkau sejumlah titik pertemuan di kawasan Ajatappareng selama tiga hari berturut-turut. Rata-rata di satu daerah, ia mengunjungi minimal tujuh titik dalam sehari.

Begitu pun dengan Cakka, usai bolak-balik melalui perjalanan darat dari pelosok Gowa dan Sinjai, ia lalu bertolak ke Luwu. Keesokan harinya, melanjutkan perjalanannya ke Wajo. Sehari setelah itu, menyasar Soppeng, dan selanjutnya Bone.

Usai di Bone, Cakka yang di wilayah Bosowa, memasuki sejumlah desa, bertolak ke Takalar. Lagi-lagi melalui perjalanan darat. Di kabupaten di wilayah selatan-selatan ini, Bupati Luwu dua periode itu menjangkau sedikitnya lima titik pertemuan yang jaraknya tergolong berjauhan.

Cakka mengatakan, perjalanannya dari pelosok ke pelosok sangat ia nikmati. Selain bisa merasakan langsung keluhan dan aspirasi warga, juga leluasa untuk menyapa warga ketika menempuh perjalanan darat.

“Saya nikmati. Lagian tujuan kita adalah melihat dan mendengar langsung apa yang menjadi keinginan rakyat. Jadi lewat darat, itu mempermudah kita berinteraksi dengan rakyat,” kata Cakka saat ditanya, Minggu (15/4/2018).

Ditanya soal tipsnya menjaga kebugaran, Cakka mengaku jika hal itu juga tergantung kebiasaan. Kebetulan saat menjabat Bupati Luwu dua periode, memang punya kebiasaan selalu keluar-masuk pelosok menggunakan mobil, atau roda dua. Sehingga bukan hal asing ketika harus menjalani serangkaian road show selama pilgub.

“Kita harus pandai-pandai mengatur pola istirahat. Kalau di mobil, kadang saya manfaatkan istirahat sejenak. Jadi jika sampai di lokasi pertemuan, bisa langsung segar lagi,” katanya berbagi tips. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.