Ini Alasan Keluarga Besar Kedatuan Sawitto Dukung IYL-Cakka

oleh
oleh
Ini Alasan Keluarga Besar Kedatuan Sawitto Dukung IYL-Cakka

MACCANEWS– Mengusung program pro rakyat, Pasangan Ichsan Yasin Limpo – Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) mendapat dukungan penuh dari keluarga besar Kedatuan Sawitto Pinrang.

Itu nampak saat Ichsan Yasin Limpo silaturahmi bersama tokoh adat Addatuang Sawitto tersebut yang dihadiri pemangku adat Kedatuan Sawitto, Bau Datu Sawerigading di rumah kedatuan Sawitto, Pinrang, Rabu (11/4/2018).

Keluarga besar Addatuang Sawitto, Andi Sinrang mengatakan, pihaknya telah rembuk dan menyampikan kepada rumpun keluarga untuk memenangkan pasangan yang menggunakan tagline “Bersama Membangun Sulsel” itu.

“Mari kita sama-sama berdoa dan mendukung bapak Ichsan Yasin Limpo dan pak Andi Mudzakkar terpilih menjadi gubernur Sulsel,” kata Andi Sinrang.

Andi Sinrang menegaskan, bahwa keluarga besar Kedatuan Sawitto sudah lama mendukung pasangan IYL-Cakka. Sehingga, dukungan itu, lanjutnya, tidak perlu lagi diragukan.

“Insya Allah. Doa kami selalu menyertai pak Ichsan Yasin Limpo. Semoga memenangkan pertarungan Pilgub Sulsel,” tuturnya.

Sekadar diketahui,dikabupaten Pinrang pasangan IYL-Cakka mendapat sejumlah dukungan dari tokoh masyarakat dan kandidat bupati.

Sebelumnya kandidat bupati Pinrang Andi Irwan Hamid juga menegaskan dukungannya kepada
pasangan yang mengusung program pendidikan gratis berkualitas tanpa pungutan dan sumbangan serta Program Rumah Produktif. Begitu juga keluarga Andi Nawir Pasinringi dan Keluarga Bupati Pinrang Andi Aslam Patonangi

“Program Rumah Produktif punggawa merupakan program yang menyentuh rakyat sebagai solusi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat,”pungkas Andi Sinrang. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.