Produksinya Bisa Berkembang, Pengrajin Tenun Dambakan Rumah Produktif IYL-Cakka

oleh
Produksinya Bisa Berkembang, Pengrajin Tenun Dambakan Rumah Produktif IYL-Cakka

MACCANEWS-Usai dijamu eks Ketua DPRD Wajo Asriadi Mayang dan ribuan warga di Gilireng, Andi Mudzakkar (Cakka) kembali bertemu dengan H Sudarmin, seorang pengusaha tenun sutera di Kota Sengkang.

Sudarmin yang menyambut Cakka bersama sejumlah elit Partai Demokrat di kediaman pribadinya di jalan H Bahe ini, disaksikan sejumlah keluarga dekat Sudarmin dan para pekerja yang mengabdikan diri pada sejumlah usaha lain yang dimiliki Sudarmin.

“Selamat datang Pak Cakka di kediaman kami. Yang hadir Ini adalah keluarga kita semua. Jangan lihat berapa yang hadir, tapi nantilah pada pemilihan kita buktikan, ” tegas Sudarmin, singkat.

Pada kesempatan itu, baik Sudarmin maupun sejumlah pengrajin tenun dan kain sutera sangat mendambakan rumah produktif IYL-Cakka berbasis desa di semua Kecamatan di Sulsel.

Alasannya, rumah produktif ini diyakini bisa mengembangkan lagi berbagai kerajinan warga, baik produktifitasnya, kualitas, maupun pemasarannya.

“Kalau kita ini sebagai pengrajin, program seperti itu (rumah produktif) yang kita dambakan. Karena sangat menyentuh kebutuhan kami,” kata seorang pengrajin tenun, Sitti, 46 tahun.

Dalam pertemuan, Cakka mengungkapkan rasa terima kasihnya pada warga Sengkang yang telah membantunya hingga masuk dalam proses pesta demokrasi Pilgub 2018.

“Terima kasih atas dukungan ta semua. Kami bersama pak Ichsan Yasin Limpo benar-benar bertumpu pada kekuatan rakyat. Pada kita semua. Insyaallah amanah rakyat ini tidak akan kami khianati, ketika tuhan memberikan takdir kepada kami berdua untuk memimpin Sulawesi Selatan, ” kata Cakka.

Di Kota Sengkang, nama Sudarmin dikenal sebagai seorang pengusaha tenun sutera yang sukses. Selain tenun sutera, Sudarmin juga memiliki usaha becak motor (bentor) ratusan unit yang beroperasi di Wajo dan Kota Sengkang. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.