Danny Walikota, KBRI Singapura Permudah Kerjasama Bangun Makassar

oleh
oleh
Danny Walikota, KBRI Singapura Permudah Kerjasama Bangun Makassar

MAKASSAR – Wabah Covid -19 terus mengganggu perekonomian Indonesia. Namun pemerintah Kota Makassar tak tinggal diam saja. Untuk pulih dari penurunan ekonomi, Indonesia khususnya Kota Makassar membutuhkan segala bantuan yang tersedia, termasuk dari luar negeri.

Hal itu dikatakan Wali Kota Makassar, Moh Ramadhan “Danny” Pomanto saat berkoordinasi dengan pembahasan kerjasama dengan Singapura Cooperation Enterprise terkait City Planning dan pengelolaan sampah yang diadakan kedutaan besar RI untuk Singapura secara Virtual.

“Jadi ini rapat dengan Singapura yang kedua kalinya. Apalagi muncul ide dari inisiasinya kedutaan besar Indonesia di Singapura. Dan telah berbeda dan sangat strategis. Kenapa, karena kami sebelumnya mengalami kesulitan mengatasi program kerjasama dengan luar negeri, jika kalau sudah menyangkut bisnis. Sehingga Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura ikut turut membantu Pemkot Makassar,” kata Danny Pomanto.

Menurut Wali Kota, program Makassar Recover mempunyai penilaian terbaik untuk berinvestasi bagi kalangan luar negeri.

“Mereka ingin kota serius menghadapi covid, sehingga mereka merespon prihal ini. Saya sengaja memaparkan Makassar Recover kepada teman-teman luar negeri,”jelas Anak Lorongnya Makassar.

Pasalnya, Danny Pomanto mengakui untuk menyakinkan kerjasama dengan luar negeri memang tidak gampang.

“Saya menawarkan pembangunan pengembangan waterproon basis imigrasi yang ada di Selatan dan Utara intinya Newport. Kedepannya kita akan konsentrasi pengembangan dikawasan pesisir,”ungkapnya.(*)

The post Danny Walikota, KBRI Singapura Permudah Kerjasama Bangun Makassar appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.