Alhamdulillah, Wali Kota Makassar-Kepala BBWS Pompengan Kolaborasi Temukan Solusi Atasi Banjir Antang

oleh
Alhamdulillah, Wali Kota Makassar-Kepala BBWS Pompengan Kolaborasi Temukan Solusi Atasi Banjir Antang

MAKASSAR – Wali Kota Makassar,Moh. Ramdhan Pomanto bertemu dengan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang,Adenan Rasyid di Kediaman Wali Kota, Jl. Amirullah, Sabtu,(13 Maret 2021).

Pertemuan itu membahas penanganan banjir yang kerap melanda beberapa wilayah di kota Makassar, terutama di musim penghujan.

“Program kita ternyata sejalan dengan program Pak Wali terkait penanganan banjir di Antang dan Biringkanaya.  Kita sudah dapat solusinya, tinggal kita sama merealisasikan solusinya,” kata Adenan.

Menurut Adenan, persoalan banjir di Antang, salah satunya diakibatkan penyempitan aliran sungai Antang. Sehingga akan dilakukan normalisasi, perluasan, dan penggalian agar aliran sungainya menjadi normal.

Sementara untuk wilayah Kodam III Biringkanaya dan sekitarnya pihak BBWS memang telah merencanakan untuk pembangunan kolam regulasi.

“Kalau yang di Kodam itu memang kita sudah berencana membuatkan tampungan di hulunya sungai di situ sehingga nanti aliran (air) itu sebelum ke hilir parkir saja dulu di tampungan itu, di kolam retensi seperti di Nipa-Nipa itu,” terangnya.

Sebagai program jangka pendek dari BBWS Pompengan, Adenan mengataka akan membenahi aliran sungainya dulu sembari mendetilkan konstruksinya. Selanjutnya akan terus dikordinasikan dengan wali kota Makassar sehingga program jangka panjangnya pun bisa segera direalisasikan.

Senada dengan itu, Wali Kota Makassar yang akrab disapa Danny mengatakan optimismenya segera mengatasi banjir ke depan.

“Apa yang kami pikirkan persis dengan yang disampaikan Kepala Balai Pompengan. Jadi insya Allah kita sama-sama menemukan jalan untuk segera mengatasi banjir utamanya di wilayah Manggala dan Tamalate,” pungkas Danny Pomanto. (*)

The post Alhamdulillah, Wali Kota Makassar-Kepala BBWS Pompengan Kolaborasi Temukan Solusi Atasi Banjir Antang appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.