Tanpa Mobilisasi Massa, Relawan Danny-Fatma Cukup Nobar

oleh
oleh
Tanpa Mobilisasi Massa, Relawan Danny-Fatma Cukup Nobar

MAKASSAR – Pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi sudah ditetapkan sebagai kontestan Pilkada Makassar 2020. Besok, pasangan berakronim ADAMA’ ini akan mengambil nomor urut, pada Kamis (24/9/2020).

Lokasi pengundian nomor urut berlangsung di Hotel Harper, Jalan Perintis Kemerdekaan. Danny maupun Fatma, dipastikan menghadiri langsung tahapan tersebut sesuai dengan undangan KPU Makassar.

Danny dan Fatma memastikan tak diantar oleh para pendukungnya. Hal itu sebagai bentuk kepatuhan terhadap protokol kesehatan Covid-19. Para pendukung diimbau untuk mengetahui nomor urut ADAMA’ melalui siaran live streaming di akun YouTube KPU Makassar.

Juru bicara ADAMA’, Indira Mulyasari Paramastuti, mengatakan imbauan tidak ada mobilisasi massa sebagai wujud komitmen mematuhi protokol kesehatan Covid-19 pada setiap tahapan Pilwalkot Makassar 2020. Sebagai gantinya, pihaknya menyiapkan lokasi nonton bareng (nobar).

“Sudah ada tempat yang kami sediakan di 15 kecamatan. Itupun tetap mengatur kursi berjarak, wajib pakai masker, dan lain-lain. Bisa juga disaksikan di rumah masing-masing,” kata Indira, Rabu (22/9/2020).

Indira menuturkan, ADAMA’ akan mengikuti seluruh ketentuan yang telah disampaikan KPU Makassar pada setiap tahapan Pilwalkot Makassar 2020. Termasuk untuk tidak mobilisasi massa dan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Hal yang sesungguhnya telah dilakukan pada beberapa kegiatan sebelumnya, baik saat deklarasi, pendaftaran kandidat di KPU Makassar, maupun saat Danny Pomanto maupun Fatmawati turun bersilaturahmi dengan masyarakat.

“Pak Danny dan Bu Fatma juga sudah menyampaikan, kita sudah berkomitmen agar tidak menyalahi aturan apa pun berhubungan dengan protokol kesehatan,” beber Indira. (*)

The post Tanpa Mobilisasi Massa, Relawan Danny-Fatma Cukup Nobar appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.