Siswa SMA Negeri 1 Bulukumba Sabet Juara PIRN di Banyuwangi

oleh
Siswa SMA Negeri 1 Bulukumba Sabet Juara PIRN di Banyuwangi

 

MACCA NEWS.- Tiga orang siswa SMA Negeri 1 Bulukumba, baru saja mengikuti kegiatan PIRN (Perkemahan Ilmiah Remaja Nasional) XVIII di Kabupaten Banyuwangi, yang berlangsung tanggal 23-30 Juni 2019 lalu, sekaligus menjadi kebanggaan Kepala SMA Negeri 1 Bulukumba Drs.Rusli Umar, MPd, bersama para guru dan anak didik SMA Negeri 1 Bulukumba.

Rusli Umar kepada Macca News, Kamis (18/7) menyampaikan, dari 1.000 orang peserta PIRN, tiga orang diantaranya adalah siswa SMA Negeri 1 Bulukumba, yaitu Aizisah Fadilah Abbas, Devi Andriani Syahrir dan Ahmad Ilham Irianto, ketiganya mewakili Provinsi Sulawesi Selatan.

” Kegiatan PIRN merupakan kegiatan pembinaan ilmiah di bidang penelitian,mulai dari metodologi penelitian, pengambilan sampel, pengolahan dan analisis data hingga tahap presentasi hasil penelitian,” jelas Rusli.

Sebelum mengikuti PIRN, masih kata Rusli, ketiga orang siswanya terlebih dahulu mengikuti serangkaian seleksi dalam bentuk PIR-Intern, PIR-Reg hingga lolos ke jenjang nasional dan dilepas secara resmi Bupati Bulukumba AM Sukri A. Sappewali dan Dinas Provinsi Sulawesi Selatan Wilayah V.

Selama berada di Kabupaten Banyuwangi, Aizisah berada di kelas IPATEK dengan mengangkat judul “Pemanfaatan Limbah Bambu sebagai Bahan Papan Komposit dengan Perekat Epoxy”.

Sementara rekannya, lham mengusung judul “Pemanfaatan Limbah Kulit Kopi sebagai Bioadsorben” . sedangkan Devi berada di kelas IPSK dengan judul “Strategi Pemasaran Bangsring Under Water di Era 4.0”.

” Dari PIRN tersebut, SMA Negeri 1 Bulukumba berhasil mengharumkan kabupaten Bulukumba setelah Devi Andriani Andriani Syahrir, dinobatkan terbaik I bidang IPSK dan Ilham Irianto sebagai terbaik II bidang IPATEK dan Aizisah Fadilah Abbas terbaik III bidang IPATEK,” ungkap Rusli.- Suaedy.-

The post Siswa SMA Negeri 1 Bulukumba Sabet Juara PIRN di Banyuwangi appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.