Kaikoukai-Pemkot Parepare Tandatangani MoU Terkait Bantuan Untuk RS Hasri Ainun Habibie

oleh

MACCANEWS.COM, PAREPARE- Pemerintah Kota (pemkot) Parepare dan Kaikoukai Medical Foundation melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait dukungan dan bantuan dari perusahaan asal Jepang tersebut, untuk Rumah sakit Hasri Ainun Habibie.

Penandatanganan itu dilakukan disela-sela puncak perayaan HUT Kota Parepare ke-59 yang digelar di Alun-alun Lapangan Andi Makkasau Parepare, Senin (18/2/2019).

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman tersebut menindaklanjuti bantuan Pemprov Sulsel yang sudah menjadikan RS Hasri Ainun Habibie sebagai rumah sakit regional.

“Selain infrastruktur, Parepare juga memiliki ketersedian SDM. Kita memiliki 43 dokter ahli, peralatan kedokteran yang canggih, sehingga kami siap mewujudkan mimpi pak gubernur untuk menghadirkan rumah sakit regional diluar Kota Makassar,” ujar Taufan.

Taufan optimis bahwa RS Hasri Ainun Habibie yang sudah dijadikan sebagai RS Regional akan ditindak lanjuti menjadi RS Internasional dengan bantuan dari Kaikoukai Medical Foundation.

Sementara, Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah mengapresiasi RS Hasri Ainun Habibie yang menghadirkan konsep ‘Medical Tourism’ apalagi jika sudah didukung dengan peralatan kedokteran yang canggih.

“Saya setuju dengan apa yang dikatakan pak wali, untuk apa kita berobat keluar negeri jika Parepare juga bisa. Apalagi sudah dibantu dengan perusahaan asal Jepang. Ini tinggal kita berikan dukungan, focus dan kita benahi sedikit maka Parepare sebagai pusat Check Up dapat terwujud,” ujar NA.

No More Posts Available.

No more pages to load.