DPRD-Pemkot Parepare Anggarkan Rp2 Miliar  Wujudkan Program Rumah Impian

oleh

MACCANEWS.COM, PAREPARE- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare berkomitmen mewujudkan program rumah impian terealisasi tahun ini.

Wakil Ketua DPRD Parepare, Rahmat Sjamsu Alam mengatakan, program rumah impian dianggarkan sebesar Rp2 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)2019, dengan estimasi Rp50 juta setiap rumah.

“Awalnya anggaran program rumah impian yang diusulkan sebesar Rp4 miliar, namun karena keterbatasan anggaran maka menjadi Rp2 miliar,” ujarnya, Senin (4/2/2019).

Sementara, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Bappeda, Zulkarnaen mengatakan program rumah impian mulai diwujudkan tahun 2018 lalu.

“Jadi ada beberapa program unggulan Pemerintah Kota Parepare yang mulai jalan tahun ini seperti Rumah Impian, bedah rumah, betonisasi lorong, dan program lainnya,” terang Zulkarnaen. (Sha)

No More Posts Available.

No more pages to load.