Forkopimda Parepare Gelar Rapat Rutin

oleh

MACCANEWS.COM, PAREPARE- Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Parepare menggelar rapat rutin membahas perkembangan Kota Parepare, mengantisipasi potensi bencana, kesiapan dalam menghadapi pemilu, pencegahan peredaran maupun penggunaan narkotika, serta rencana HUT Kota Parepare ke-59.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Parepare, Iwan Asaad mengatakan tempat untuk rapat yang rutin dilaksanakan tersebut akan digilir.

“Tahun ini ada perubahan. Untuk bulan ini, Kejari Parepare tuan rumahnya. Bulan depan beda lagi,” ujarnya, usai rapat di Kantor Kejaksaan Parepare, Selasa (29/1/2019).

Sementara Kajari Kota Parepare, Andi Dharmawangsa mengatakan pihaknya akan terus mendukung dan bersinergi dengan Pemkot Parepare, khususnya dalam memajukan Parepare.

“Tentu kami selalu mendukung. Apalgi ini untuk kepentingan daerah kita juga, untuk memajukan kota kita ini,” katanya.

Adapun yang mengikuti rapat forkopimda tersebut, yaitu Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, Dandim 1405/Mlts, Letkol Arm Adi Hamsya, Kapolres Parepare, AKBP Pria Budi, Ketua DPRD, Kaharuddin Kadir, Ketua Pengadilan Negeri Parepare, Andi Nurmawati, Sekda Parepare Iwan Asaad, dan Kepala Inspektorat Parepare, Husni Syam. (Sha)

No More Posts Available.

No more pages to load.