Kapolda Sulsel Bersama Pangdam XIV/HSN, Irup Gelar Pasukan Ops Lilin 2018

oleh
Kapolda Sulsel Bersama Pangdam XIV/HSN, Irup Gelar Pasukan Ops Lilin 2018

MACCANEWS. – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Drs Umar Septono bersama Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi menjadi Irup (Inspektur Upacara) apel gelar pasukan Operasi Lilin, di lapangan Studio Mall, Jln. Metro Tanjung Bunga Kota Makassar, Jumat (21/12) pagi tadi, dihadiri Pangkoops AU II, Danlantamal VI, Pejabat Utama Polda Sulsel, Pejabat Utama TNI AD, TNI AU, TNI AL serta instansi yang terkait.

Selain Operasi Lilin, apel gelar pasukan ini dirangkaikan dengan apel pengamanan kunjungan Presiden dan Wapres RI ke Sulsel sekaligus peragaan peralatan SAR.

Operasi Lilin 2018 mengangkat tema “Melalui Apel Gelar Pasukan Ops Lilin 2018 Kita Tingkatkan Sinergi Polri dengan Instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal 2018 dan tahun baru 2019”.

Tahun ini, Operasi Lilin melibatkan 5.100 personel gabungan terdiri dari Personil Polda dan Polres 2.799 dan Instansi Terkait sebanyak 2.301.

Pada pengamanan natal dan tahun baru ini, Polda Sulsel juga menyiapkan 61 Pos Pengamanan dan 38 Pos Pelayanan yang tersebar di seluruh wilayah Sulsel.

Kapolda Sulsel Irjen Pol. Drs. Umar Septono menyampaikan, kegiatan ini adalah upaya untuk memberikan masyarakat rasa aman, nyaman dan kelancaran pelaksanaan Natal dan tahun baru.- * Suaedy.-

No More Posts Available.

No more pages to load.