Andi Edy Manaf Didapuk Serahkan Hadia Pemenang Lomba Ojek Tani di Gantarang

oleh
oleh
Andi Edy Manaf Didapuk Serahkan Hadia Pemenang Lomba Ojek Tani di Gantarang

MACCANEWS – Calon anggota legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan dari Partai Amanat Nasional (PAN), Drs. Andi Edy Manaf berakhir pekan dengan menghadiri undangan lomba balap ojek tani di Desa Bonto Macinna, Kecamatan Gantarang, Bulukumba, Minggu (23/12/2018).

Kegiatan yang diinisiasi oleh 114UC Community bekerjasama dengan pemuda desa Bonto Macinna ini dihadiri oleh puluhan peserta dan ratusan warga yang ikut menonton.

Andi Edy yang tiba dilokasi langsung disambut hangat oleh ratusan warga. Seperti biasa, Andi Edy menyambut baik. Dia terlihat meyalami satu persatu masyarakat yang menghampirinya.

Di tempat yang sama, Caleg Dapil V, meliputi Kabupaten Bulukumba dan Sinjai ini menjadi rebutan foto sejumlah masyarakat. Dia juga terlihat berbincang santai dengan sejumlah tokoh masyarakat, termasuk ketua 114UC Rudy.S.Pd. Entah apa yang diperbincangkan, sesekali mereka terlihat saling melempar tawa.

Dalam kegiatan ini, Puang Aso sapan Caleg PAN nomor urut 1 itu didapuk untuk mengibarkan bendera star para peserta yang berhasil masuk di kompetisi final. Selain itu dia juga didaulat menyerahkan piala kepada sejumlah pemenangan.

Andi Edy dalam sambutannya mengaku mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, inilah bukti kreatif anak muda Bonto Macinna untuk merawat silaturahmi.

“Saya tentu berharap bahwa kegiatan ini tidak hanya berakhir pada nilai-nilai kompetesinya saja. Terlebih dari itu, saya sangat tertarik dengan nilai silaturahmi yang bisa kita petik. Olehnya saya berharap kegiatan seperti ini menjadi rutinitas untuk memperkuat silaturahmi kita semua,” kata Andi Edy.

Masih lanjut dia, ada hal positif yang bisa dipetik dari kegiatan itu. Dia menjelaskan, para peserta bekerja keras untuk memperebutkan posisi juara satu. Namun tetap menghargai nilai-nilai sporitifitas sebuah kompetisi.

“Juara satu memang selalu menjadi rebuta, itu pasti. Tapi ditempat ini juga mengajarkan kita, bahwa cara berkopetisi yang baik adalah kerja keras dan tetap menjaga nilai sportifitas,” ucapnya.

Dikatakan pula, pada setiap kontestasi apapun itu, termasuk balap ojek gabah selalu mendahulukan strategi. “Disitulah seninya kompetisi, strategi ikut menentukan,” ucupnya.

Terakhir, dia mengucapkan terimakasih atas undangan panitia dan semua masyarakat yang hadir. “Terimakasih kepada kita semua. Mari kita rawat silaturahmi ini agar tidak berujung,” tandasnya.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.