Ini Pembawa Kirab Obor Asian Games Pertama di Makassar

oleh
Ini Pembawa Kirab Obor Asian Games Pertama di Makassar

MACCANEWS- Suatu kebanggaan bagi Letnan Satu, Acep Hamdan. Pria yang berprofesi sebagai anggota Korps Marinir TNI AL ini menjadi orang pertama yang membawa lari kirab obor Asian games di Makassar.

Dikawal ratusan pasukan TNI AL, Acep Hamdan mulai membawa api abadi tersebut dari Lantamal VI menuju tugu mandiri. Dia pun mengaku bangga dengan kesempatan tersebut.

“Saya merasa sangat bangga karena sudah bisa berpartisipasi ikut memeriahkan Asian Games 2018. Tentu sangat bangga karena kami dari Korps Marinir TNI AL mendapat kesempatan ini,” ungkap Acep Hamdan usai menyelesaikan tugasnya.

Selain bertugas sebagai pengaman negara, Acep Hamdan juga merupakan seorang mantan atlet Sulsel. Bahkan, dia pernah menorehkan prestasi di ajang internasional.

“Dulu, saya adalah atlet Dayung Sulsel.
Tahun 2003, saya juara tiga Internasional Dragon Boat. Kemudian tahun 2005, kami sabet juara umum,” pungkasnya.

Usai berlari hingga ke tugu mandiri, Acep Hamdan kemudian menyerahkan api obor tersebut kepada Dispora Sulsel, Sri Endang Sukarsih. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.