Diunggulkan Lembaga Survei Kredibel, IYL Tak Ingin Dahului Kehendak Tuhan dan Rakyat

oleh
oleh
Diunggulkan Lembaga Survei Kredibel, IYL Tak Ingin Dahului Kehendak Tuhan dan Rakyat

MACCANEWS– Kandidat Gubernur Sulsel Dr Ichsan Yasin Limpo (IYL) tetap menunjukkan kerendahan hatinya jelang pencoblosan. Di saat kubu tertentu menyebut pilgub Sulsel telah selesai, pasangan Andi Mudzakkar ini justru memilih tak takabur.

Kendati lembaga survei kredibel (bukan survei tipu-tipu) menempatkan IYL-Cakka di posisi pertama, namun duet nomor urut 4 tersebut memilih tak mau mendahului kehendak Tuhan dan keinginan rakyat di pencoblosan.

Sebab hasil survei lembaga nasional yang menempatkan di posisi pertama tidak bisa dijadikan jaminan akan sama dengan hasil akhir. Tetap penentu di sisa waktu yang ada. Olehnya itu, kubu IYL-Cakka tak mau jumawa apalagi takabur sampai mengklaim diri sudah gubernur.

Juru Bicara IYL-Cakka, Henny Handayani mengatakan, pihaknya sejak dulu tetap fokus dan tidak mau terlena, apalagi sampai mendahului kehendak rakyat dan Tuhan jika pilgub sudah selesai.

“Kami tak mau jumawa. Baik kandidat maupun tim dan relawan, malah semakin semangat untuk terus bergerak menggalang dukungan di sisa waktu yang ada,” terang Henny, Jumat (8/6/2018).

Khusus hari ini, IYL melanjutkan kampanye terbatasnya di Dapil IV Makassar yang meliputi Panakukkang dan Manggala. Kampanye yang dirangkaikan buka puasa ini dipusatkan di Lapangan Puspita Borong.

Seperti biasa, IYL akan menyampaikan orasi politiknya, sekaligus komitmennya membangun Sulsel melalui berbagai program unggulan yang ditawarkan. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.