Ditanya Lagi Soal Masa Depannya, Ini Jawaban Courtois

oleh

MACCANEWS – Thibaut Courtois tak mau memusingkan dulu soal masa depannya di Chelsea. Hal itu baru akan dibicarakan dengan klub selepas Piala Dunia 2018.

Courtois menjalani musim 2017/2018 dengan naik-turun. Dia sempat beberapa kali absen karena cedera dan posisinya diisi Willy Caballero.

Tak cuma performanya yang dikritik, Chelsea pun ikut-ikutan tampil buruk karena gagal mempertahankan gelar juara Premier League dan malah finis di luar empat besar.

Beruntung Courtois dkk. masih mampu menuntaskan musim dengan gelar usai mengalahkan Manchester United di final Piala FA, Sabtu (19/5/2018) malam WIB kemarin.

Nah, setelah musim usai biasanya pemberitaan akan ramai dengan isu di bursa transfer. Courtois jadi salah satu yang kerap dibicarakan menyusul ketertarikan Real Madrid kepadanya.

Dengan nasib Antonio Conte yang belum jelas plus kontrak Courtois yang tersisa dua tahun lagi, pemain 26 tahun tersebut bisa saja memilih pindah.

Terkait masa depannya, Courtois tak mau memikirkannya dulu karena fokusnya saat ini adalah berlibur dulu sebelum mempersiapkan diri tampil di Piala Dunia bersama Belgia.

“Kita lihat saja apa yang terjadi setelah Piala Dunia,” ujar Courtois di Sky Sports.

“Seperti yang saya sudah bilang beberapa minggu dan bulan lalu, saya pikir kita bisa melihat apakah saya masih jadi pemain Chelsea atau tidak musim depan setelah Piala Dunia nanti,” sambung Courtois.

No More Posts Available.

No more pages to load.