Bocah 4 Tahun Tampil Memukau Di Ruang Pola Kantor Bupati Bulukumba

oleh
Bocah 4 Tahun Tampil Memukau Di Ruang Pola Kantor Bupati Bulukumba

 

MACCANEWS.- Pengajian rutin yang diselenggarakan Bagian Kesra Setda Bulukumba, Jumat (27/4) di ruang pola kantor Bupati Bulukumba, berbeda dengan kegiatan sebelumnya.

Kali ini, Kabag Kesra Hj.Darmawati sengaja menghadirkan Ince Ja’far Amir, bocah 4 tahun tampil berceramah agama didepan seratusan orang peserta pengajian.

Ja’far yang didampingi ayahnya Ince Syahrul Amir, tampil berdiri mengenakan baju ala ustads. Sambil memegang mike yang disodirkan ayahnya, dengan suara lantang Ja’far menyampaikan ceramah agama meskipun sesekali bocah ini menghela nafas. Ja’far mengangkat judul ceramahnya ” Pentingnya pendidikan bagi setiap orang,”

Mulutnya yang mungil terus mengeluarkan ayat ayat Al quran, dan hebatnya setiap bacaan ayat Al quran yang dia sebutkan, diikuti dengan artinta, sehingga seluruh jamaah pengajian yang hadir terkesima mendengar bocah itu menyampaikan pesan pesan agama.

Kekaguman juga datang dari Ust.Andi Armayadi Al.Ghifary yang ikut menyaksikan kemampuan Ja’far berceramah. Bahkan Andi Armayadi mengabadikan penampilan Ja’far. Bukan hanya mengabadikan, Dai Muda ini menggendong sang bocah usai menyampaikan ceramah agama berdurasi kurang lebih 20 menit.

Usai Ja’far menyampaikan ceramah agama, spontan sejumlah ibu anggota Majelis Taklim minta foto bersana, bahkan beberapa ibu langsung mencium Ja’far, termasuk Kabag Kesra Hj.Darmawati.

Menjawab pertanyaan soal cita cita Ja’far, spontan dengan suara lantang, bocah ini menyatakan, dia bercita cita mau jadi Imam Besar. ” Saya bercita cita jadi Imam besar,” kata Ja’far nelalui mike sehingga seluruh yang hadir di ruang pola mendengar.

Ince Syahrul Amir, ayah Ja’far mengaku, anak bungsunya belajar ceramah agama dari kakaknya yang sekolah di pesanteran, hanya saja, Ja’far memiliki kelebihan daya ingat, karena sampai hari ini, anaknya belum bisa membaca. ” Jadi kalau di rumah, Ja’far seperti anak anak yang lain, bermain sama seusianya,” jelas Ince Syahrul.- Edy.-

No More Posts Available.

No more pages to load.